DPRD. Lagi lagi Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Rembang melaksanakan Kunjungan kerja dalam daerah. Kali ini giliran SDN Tireman yang menjadi tujuan, ujar Frida wakil ketua komisi IV yang kala itu memimpin rombongan,Rabu (12/10/2022) . Komisi IV akan rutin melaksanakan kunjungan ini untuk mengawasi setiap organisasi Perangkat daerah yang menjadi Tugas Pokok dan Fungsi Komisi IV agar rembang semakin baik,ujarnya. Kunjungan yang tanpa pemberitahuan itu langsung di sambut oleh Kuncono kepala SDN Tireman. Dalam kunjungan tersebut Kuncono menyampaikan bahwa SDN tireman mempunyai seorang siswa yang berkebutuhan Khusus , anak ini mengalami cacat pada telapak kakinya . kami Prihatin karena siswa ini juga merupakan anak dari orang tua yang tidak mampu, Kesehariannya orang tua anak ini bekerja sebagai pak ogah di pertigaan jalan lingkar. menyingkapi laporan tersebut Komisi IV akan berusaha untuk memberikan bantuan dan akan berkoordinasi dengan dinas terkait. Mohon anak ini tetap di semangati pak agar tetap mau sekolah biar bisa tercapai cita citanya,kata frida mengakhiri kunjungan tersebut. (SM/Setdprd)