Anggota DPRD Kabupaten Rembang, daerah pilihan VI, meliputi Kecamatan Sulang, Bulu dan Gune, Mursyid, memberikan sambutan dalam rangka Musrenbangcam bertempat di Aula Pertemuan Kecamatan Sulang (23/2/2022). Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Rembang Hanies Cholil Barro’, perwakilan dari Bappeda yang dihadiri oleh Sekretaris Bappeda Sri Suryandari S.Sos, para stekeholder , Forkopimcam, Camat Sulang, Kepala Desa se Kecamatan Sulang, Kepala OPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat setempat.
Pada kesempatan ini Mursyid, menyampaikan tujuan Musrenbangcam antara lain berupaya untuk memajukan Kabupaten Rembang, Musrenbangcam bermusyawarah untuk mencari mufakat, berembuk apa yang diusulkan ke Pemerintah lewat APBD 2023 bisa terealisasi sesuai dengan yang diharapkan.
“Musrenbangcam Tingkat Kecamatan ini mengedepankan skala prioritas, yang mana APBD di kabupaten Rembang masih dibawah dari Kabupaten Blora dan Kabupaten Pati. Tingkat kemiskinan ke Kabupaten Rembang menempati rangking 7 dari bawah . Skala prioritas menurunkan angka kemiskinan tahun kemarin masih mencapai angka 15,8 harapan untuk tahun ini diturunkan hingga mencapai angka 9” ujarnya.
APBD Kabupaten Rembang untuk tahun ini sudah ada kemajuan, karena Kabupaten Rembang memberanikan diri, mencari pinjaman ke Pemerintah Pusat sebesar 200 M. Dipergunankan untuk pembangunan jalan lingkar di Kabupaten Rembang, karena Kabupaten Rembang belum mempunyai jalan lingkar. Adapun rincian 200 Milyar, diantaranya 100 Milyar dipergunakan untuk pembebasan tanah warga yang terkena pembangunan jalan lingkar dan 100 Milyar untuk pembangunan embung yang dipergunakan untuk penambahan air baku. (Nun/hznl/setdprd)