KEPALA DAERAH DAN DPRD TERIMA AUDENSI PMII REMBANG

DPRD. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rembang dan Kepala Daerah beserta jajaran Forkopimda menerima audiensi dari Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Senin (1/9) di Ruang Sidang Paripurna.
Maksud kedatangan mereka untuk meminta klarifikasi terkait isu-isu yang sedang berlangsung baik di pusat dan di sejumlah daerah selama beberapa hari terakhir. Di samping itu PMII menuntut transparansi gaji dan tunjangan anggota DPRD Kabupaten Rembang.
Terkait isu kenaikan tersebut, Wakil Ketua DPRD, Gunasih menyampaikan bahwa tidak ada kenaikan sama sekali pada gaji anggota DPRD Rembang. Adapun rincian gaji dan tunjangan sangat transparan dan bisa diakses oleh masyarakat.
"Untuk mendapatkan informasi tersebut tidak perlu bersurat. Anda bisa mengunduh di website JDIH Kabupaten Rembang. Ada perbup-perbub terkait gaji dan tunjangan Dprd, beserta aturan-aturannya" imbuhnya.
Bupati Rembang, Harno, turut memberikan sejumlah klarifikasi terkait isu kenaikan pajak dan program kerja 150 hari pemerintahannya. Acara ditutup dengan pembacaan Pernyataan Sikap PC PMII Kabupaten Rembang yang turut ditandatangani oleh Bupati dan Ketua DPRD.
Kepala Daerah dan DPRD Kabupaten Rembang menyatakan keterbukaannya dalam menerima setiap kritik dan masukan dari warganya demi kemajuan Kabupaten Rembang tercinta.(humas/setdprd)