DPRD. Setelah disetujuinya usul rekomendasi panitia khusus (Pansus) pembahasan LKPJ Bupati Akhir Tahun Anggaran 2023 pada rapat paripurna sebelumnya, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Rembang (DPRD) kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penyampaian Keputusan DPRD tentang Rekomendasi Atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Rembang Akhir Tahun Anggaran 2023, Selasa (23/4). bertempat di Ruang Sidang Paripurna, Rapat Paripurna yang di hadiri langsung oleh Bupati Rembang Abdul hafids beserta Asisten dan Staf Ahli Bupati dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berlangsung cukup serius, terlihat bupati Rembang benar benar menyimak rekomendasi yang dibacakan oleh Puji Santoso, perwakilan dari DPRD Rembang dari Partai Gerakan Indonesia Raya. Setelah rapat Paripurna Pembacaan Rekomendasi Atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Rembang Akhir Tahun Anggaran 2023,di lanjutkan Ramah Tamah antara pimpinan DPRD dengan Bupati Rembang beserta OPD yang hadir. (Humas/setdprd)